UPACARA HARDIKNAS 2 MEI SDN 37 KENDO KOTA BIMA
Pelaksanaan Upacara Hari Pendidikan Di SDN 37 Kendo Kota Bima dilaksanakan Oleh seluruh Peserta didik dari kelas 1 hingga kelas 6 dengan menggunakan pakaian adat daerah Mbojo. Upacara Hari Jadi Kota Bima juga diikuti oleh Pendidik dan tenaga kependidikan dalam balutan kain tenun khas daerah Bima.
Upacara dipimpin oleh Faisal, S.Pd dan Pembina upacara, Rusnin,S.Pd. Upacara mulai dilaksanakan tepat jam 08.00 Wita sesuai waktu yang telah disepakati bersama, sehingga tepat Jam 08.30 Upacara sudah selesai.
Pembina Upacara Rusnin, S.Pd menyampaikan pidato sambutan Menteri Pendidikan Nasional yang dalam pidato tersebut terkandung makna dalam menyongsong hari pendidikan Nasional sejatinya kita insan pendidikan harus ikut termotivasi dan bersemangat menyemarakkan Merdeka Belajar. Peserta didik terlihat begitu Khidmat mengikuti kegiatan Upacara sampai selesai.
Harapannya kedepan Kota Bima tercinta semakin sukses, makmur, aman dan berbudaya dibawah kepemimpinan pemimpin yang amanah. Teruntuk Walikota Bima, H.Muhammad Lutfi, S.E. terimakasih sudah menjadi Walikota terbaik untuk kami semua terutama untuk dunia pendidikan di Kota Bima yang semakin meningkat.