PELAKSANAAN ANBK HARI KEDUA SDN 37 KENDO KOTA BIMA

Asesmen Nasional Berbasis Komputer (ANBK) hari kedua SDN 37 Kendo Kota Bima berjalan lancar tanpa hambatan, selasa 24 Oktober 2023. Adapun materi Asesmen hari kedua ini yaitu Numerasi dan Survey Lingkungan Belajar

Hasil Asesmen Numerasi dan Survey Lingkungan Belajar yang dikerjakan  murid kelak digunakan sebagai masukan bagi sekolah dalam memperoleh informasi rapor dan profil satuan pendidikan, sedangkan untuk guru memiliki manfaat yaitu digunakan dalam mengetahui berbagai aspek pendukung suasana belajar yang lebih menyeluruh. Manfaat untuk Kepala Satuan pendidikan, hasil Asemen ini untuk memperoleh potret mutu satuan pendidikan secara utuh dari mulai Inputproses, dan hasil guna peningkatan hasil mutu pendidikan. 

Untuk Dinas Dikpora sendiri memiliki tujuan yaitu untuk memperoleh potret mutu satuan pendidikan di wilayahnya yang kemudian digunakan sebagai bahan mengambil kebijakan dalam mengevaluasi sistem pendidikan yang ada.

Peserta ANBK SDN 37 Kendo Kota Bima terdiri dari 20 Orang peserta ANBK yang masih konsisten hadir  100 % seluruhnya sampai hari kedua, mereka terlihat bersemangat dan fokus dalam mengerjakan soal-soal yang ada lewat layar croombook. Panitian ANBK proktor dan Tekhnisi tetap standbye membantu lancarnya kegiatan. Kinerja pengawas silang dari SDN 36 Nggarolo sangat membantu dengan memberikan rasa nyaman dan tenang bagi murid selama proses ANBK berlangsung.  Sesi Asesmen yang dibagi dalam 2 Sesi yaitu 10/10 orang murid untuk tiap sesi mampu diikuti dengan penuh rasa tanggung jawab yang tinggi. 

Dihari kedua pelaksaan ANBK sekolah kami mendapatkan kehormatan dengan hadirnya Kepala Dinas Dikpora Kota Bima, Drs.Supratman, M.AP. yang bisa secara langsung datang memantau jalannya kegiatan ANBK. Kepala Dinas sangat terbuka atas segala pertanyaan dan harapan kepala sekolah dengan memberikan respon positif dan motivasi yang membangun, beliau sangat berharap bisa terus bersama-sama saling berkoordinasi untuk kemajuan dunia pendidikan di Kota Bima terutama untuk SDN 37 Kendo Kota Bima. "Tolong perhatikan ketuntasan Membaca murid-murid itu yang terpenting" tutur beliau. 

Kepala Sekolah sangat menyambut baik masukan dan harapan tersebut mudah-mudahan pencapaian ANBK kami bisa memberikan hasil yang baik dan sekolah kami siap untuk bekerjasama denga Dinas Dikpora Kota Bima untuk kemajuan dunia pendidikan dimasa yang akan datang.

Akhirnya, kegiatan ANBK yang  awalnya dimulai pada jam 07.30 Wita berakhir dengan sukses tepat pada jam 12.00. (vie/red)